Penentu segalanya...

On Tuesday, November 9, 2010 0 komentar

Semua kan membawa keberkahan, pada siapa yang ikhlas, pada semua yang hanya mengharap ridha-Nya.
Sungguh, semua akan dibalas oleh-Nya. Lalu untuk apa kita mengahrap yang lain? Bukankah balasan-Nya lah yang paling berkesan, sungguh balasan-Nya takkan tergantikan, dan sungguh balasan-Nya itu pasti...

Tak apalah, bersakit ria di bumi ini, 
Tak apalah, terluka dan tersakiti di sini...
Bukankah hidup ini hanya bersifat semu? Sedangkan akhirat begitu kekal....
Maka tak apalah, kita tersakiti, terdzalimi oleh orang-orang dzalim... Karena tujuan utama kita bukanlah bumi, namun lebih dari itu... SURGA-lah obsesi kita... SURGA-lah tujuan kita...

Lalu, saudaraku...
Tunggu apa lagi?
Apa kau mau menunggu ajal menjemput, sedang tubuh ini belum pernah tersakiti dan berjuang di jalan-Nya...
Apa kau mau menunggu nafas ini terhenti, sebelum kau mengibarkan panji-panji ISLAM di muka bumi ini...
Apa kau mau menggu mata ini tertutup, sebelum kau melihat senyum bahagia saudaramu ketika merasakan nikmatnya IMAN...
Apa kau mau menunggu tubuh ini terbujur kaku, tanpa dapat melakukan kebaikan lagi?
Lalu apa lagi yang tunggu, saudaraku?

Hidup ini begitu singkat, jika hanya dihabiskan untuk canda tawa...
Hidup ini terlalu berharga, jika hanya diisi dengan kemaksiatan pada-Nya...
Hidup inilah PENENTU SEGALANYA...

Karena Allah, telah memberikan pilihan pada kita...
Kitalah yang menetukannya tempat tinggal kita nanti...
Dari sini, mulai dari detik ini...
Persiapkanlah semua...

*Karena sesunnguhnya, semua muslim akan masuk surga.... kecuali yang tidak mau...
(tidak mau melakukan amal,  hanya berleha bahkan bermaksiat namun berharap surga)


0 komentar:

Post a Comment